BerandaSosial BudayaTradisiTips Mudik Aman dan Nyaman ala Palontaraq

Tips Mudik Aman dan Nyaman ala Palontaraq

Oleh: Muhammad Farid Wajdi *)

Related Post: Adab dalam Perjalanan, Muslim Wajib Tahu!

PALONTARAQ.ID – Sepekan sebelum Hari lebaran, umumnya warga yang bekerja di kota sudah mulai mempersiapkan diri untuk pulang kampung atau mudik. Ya, mudik memang tradisi khas warga kota seluruh Indonesia menjelang lebaran. Membayangkan berlebaran bersama keluarga di kampung, silaturrahim dengan keluarga, kerabat, dan bahkan teman sepermainan semasa kecil adalah pengalaman batin yang tak tergantikan bahagianya.

Banyak hal yang perlu dipersiapkan sebelum mudik, terutama sekali penyelesaian pekerjaan di kantor, karena kebutuhan libur mudik lebaran umumnya mengambil waktu sampai H+7 lebaran. Menyelesaikan pekerjaan terlebih dahulu sangat penting dilakukan, supaya tidak menjadi beban pikiran pada saat berada di kampung halaman. Meski saat ini, dengan kemajuan teknologi informasi komunikasi, segala pekerjaan yang terhubung secara online bisa diselesaikan dimana saja, selama ada koneksi internet.

Hal yang tak kalah pentingnya sebelum mudik dan menjadi harus menjadi pertimbangan jika memilih untuk mudik, yaitu keamanan dan kenyamanan berkendara. Apakah mudik sendiri atau mudik bersama keluarga, menentukan pemilihan jenis kendaraan yang akan dipakai atau moda transportasi yang akan digunakan, apakah lewat jalur darat, kapal laut ataukah penerbangan komersial.

Bagaimana tips mudik aman dan nyaman ala Palontaraq? Berikut ini beberapa hal yang perlu diceklist dan dijadikan bahan pertimbangan mudik, yaitu:

  1. Cek kondisi rumah sebelum pergi. Ketika meninggalkan rumah, cabut semua kabel-kabel aliran listrik, termasuk regulator gas, matikan kran air, dan memastikan seluruh isi rumah sudah terkunci dengan baik pintu, jendela dan pagar. Jika kita berada di kompleks perumahan, ada baiknya memberitahukan tetangga atau sekuriti kompleks kalau kita bepergian supaya ikut mengawasi kondisi rumah.
  2. Berdoa agar diberikan keselamatan dalam perjalanan. (Lihat: Adab dan Doa Bepergian)
  3. Siapkan bekal makanan, minuman atau cemilan yang cukup selama dalam perjalanan. Istirahat cukup sebelum dan selama melakukan perjalanan, hal ini untuk menjaga kondisi tetap fit selama perjalanan, khususnya bagi yang berkendara (driver)
  4. Membawa perlengkapan Kesehatan seperti obat-obatan dan vitamin.
  5. Pilih moda transportasi yang nyaman dan benar sesuai jarak tempuh dan kapasitas barang bawaan ke kampung halaman.  Jika membawa kendaraan sendiri, lakukan pengecekan mesin, rem, oli, ban, peralatan dongkrak, obeng, tang, dan kebutuhan perbengkelan mandiri untuk berjaga-jaga.
  6. Patuhi peraturan berlalu lintas di jalan dan terapkan safety (memakai helm kalau motor, memakai seat belt jika mobil, dll).
  7. Kendaraan yang digunakan jangan melebihi kapasitas yang dianjurkan
  8. Membawa tunai secukupnya. Selama dalam perjalanan mudik, kita tidak akan tahu apakah akan bertemu ATM atau tidak di sepanjang jalan.
  9. Cek Aplikasi GPS, Charger dan Pulsa HP. GPS di smartphone kita juga penting untuk mengecek kemacetan hingga jalan alternatif lainnya. Bawa juga peta jalur mudik yang banyak disediakan untuk mengecek info jalur mudik hingga rest area.  Pastikan baterai dan pulsa telepon seluler Anda dalam kondisi penuh. Jangan sampai terjadi, dalam keadaan darurat telepon tidak bisa digunakan.
  10. Pengalaman mudik dan keseruan dalam perjalanan biasanya banyak hal didalamnya, baik pada saat mudik maupun pada saat sudah tiba di kampung halaman. Ada baiknya hal tersebut dituliskan, diambil pelajaran dan hikmah dalam perjalanan, serta kenangan yang berkesan selama mudik. (Lihat: Bagaimana Menulis Laporan Perjalanan?)

Demikianlah beberapa hal yang perlu dicek dan dipersiapkan untuk kebutuhan mudik sebelum dan selama dalam perjalanan.

Selamat mudik dan selamat berkumpul kembali bersama keluarga tercinta. (*)

 

(* Muhammad Farid Wajdi, Pimred Palontaraq.id

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HIGHLIGHT